itoez.com | Harga ponsel semakin hari kian melambung tinggi, terlebih pada produk flagship. Beberapa ponsel premium yang telah beredar di pasaran bahkan harganya bias menyentuh belasan juta rupiah.
Deretan ponsel tersebut adalah iPhone 6 Plus, Iphone 6, Samsung Galaxy S6 Edge yang dibandrol dengan harga diatas Rp. 10 juta. Dengan harga tersebut itu artinya harganya sudah menyamai harga motor.
Jika kita mencoba membandingkan, saat ini harga motor Yamaha Mio Soul GT 125 berkisar di angka Rp. 15 Juta. Itu artinya hampir sama dengan harga iPhone 6 Plus 128 GB yang harganya juga diatas Rp. 15 Juta. Meskipun dengan harga demikian peminat produk-produk tersebut tidak serta merta menurun bahkan bertambah.
CEO Distributor TAM atau PT Erajaya, Bapak Hasan Aula mengatakan bahwa peminat ponsel-ponsel dengan harga tinggi itu teteplah tinggi. Hasan juga mengatakan pembeli ponsel dengan harga diatas Rp. 5 juta itu biasanya mereka tidak lagi memikirkan masalah harga, melainkan fitur-fitur canggih dan prestis yang mereka cari.